6-Makanan-Khas-Korea-Yang-Enak-Wajib-Coba-millennial-web-id.
Advertisements

millennial.web.id – Pada saat ini banyak orang yang suka dengan K-POP atau Drakor (Drama Korea), terutama para gadis remaja. Bukan hanya itu, banyak juga orang yang menyukai hal-hal yang berkaitan dengan Korea, misalnya adalah makanan Korea . Seperti yang diketahui banyak makanan Korea yang dipromosikan lewat drama-drama Korea sehingga sangat familiar di telinga para pecinta drakor di tanah air. Lalu apa saja makanan khas Korea? Untuk lebih jelasnya mari kita simak ulasannya berikut ini.

DAFTAR MAKANAN KOREA

1. Kimchi

Makanan Korea yang pertama adalah Kimchi. Makanan ini sangat familiar terutama bagi penggemar Korea walapun belum pernah mencicipinya secara langsung. Namun, setidaknya pernah mendengar dan melihatnya di berbagai acara Korea. Kimchi sendiri merupakan sayuran fermentasi dengan bumbu khas sehingga tercipatlah rasa yang pedas dan asam. Kimchi ini bisa dibilang sebagai makanan pokok masyarakat Korea, sehingga kurang rasanya jika tidak mengonsumsi makanan yang satu ini. Selain itu, makanan ini juga tahan lama sehingga bisa disimpan dalam waktu yang cukup lama.

2. Bibimbap

Jika diartikan ke dalam bahasa Indonesia, Bibimbap ini artinya nasi campur. Sesuai dengan namanya, memang makanan khas Korea yang satu ini merupakan nasi yang dicampur dan diaduk dengan berbagai macam lauk pauk yang ada di atasnya. Pada saat penyajiannya, biasanya Bibimbap belum dalam keadaan teraduk, yang mana lauk pauknya masih disusun dengan rapi di atasnya dan anda harus mengaduk sendiri nasi beserta lauk pauknya. Selain itu, biasanya ada 7 macam jenis sayuran yang ada di dalam makanan ini yang kemudian akan dicampur aduk dengan daging, telur, dan tahu. Bibimbap ini harus dilangsung dilahap dalam keadaan hangat agar rasanya terasa lebih  nikmat dan lezat. 

3. Japchae

Makanan khas Korea yang lainnya adalah Japchae. Memang makanan ini terdengar mirip dengan nama makanan Indonesia, yakni capcay. Karena memang makanan ini hampir mirip dengan capcay, namun yang membedakannya adalah adanya mie bihun khas Korea yang tidak ada pada capcay khas Indonesia. 

Baca Juga : Resep Kue Basah Kekinian Lapis Beras

Advertisements

4. Sannakji

Makanan Korea selanjutnya adalah Sannakji. Makanan khas Korea yang satu ini sangat unik dan tidak semua orang yang sanggup memakannya, bahkan orang Korea sekalipun. Sannakji ini merupakan makanan yang berasal dari gurita yang masih hidup yang dimakan dengan minyak atau biji wijen. Pada saat memakannya, sajian makanan yang berupa bentuk potong-potongan gurita yang masih hidup ini akan terasa menggeliat di lidah anda sehingga tidak semua orang sanggup memakannya. 

5. Jjajangmyeon

Makanan khas Korea lainnya yang bisa anda coba adalah Jjajangmyeon. Makanan ini cukup populer sebagai kuliner khas Korea sehingga ada Jjajangmyeon yang disajikan sebagai makanan instan. Salah satu ciri khas dari makanan yang satu ini adalah saus kedelai hitam yang menjadi sajian mie ini menjadi berwarna hitam yang pekat. Agar bisa menyatu dengan sempurna, anda harus mencampurkan mie dengan saus kedelai hitamnya. Sebagai pelengkap, mie ini juga akan ditambahi dengan beberapa jenis sayuran dan potongan daging.

6. Kimbab

Kimbab merupakan salah makanan khas Korea yang patut anda coba saat berkunjung ke Korea. makanan itu sendiri merupakan nasi yang digulung dengan gim atau rumput laut kering yang di dalamnya diisi dengan sayuran seperti bayam, timun, wortel, lalu telur dan daging. Cara membuat makanan ini cukup mudah sehingga anda bisa membuatnya sendiri di rumah. Selain itu, bahan-bahan yang diperlukan sangat mudah ditemukan di Indonesia. 

Baca Juga : 7 Makanan Khas Jawa Yang Patut Anda Coba

Advertisements